Kamis, 15 September 2022

DI STASIUN PONDOK CHINA JODOHKU BERSATU

dokpri



DI STASIUN PONDOK CHINA JODOHKU

 

Orang bilang:  lahir, mati, jodoh dan rejeki itu rahasia ilahi

Demikian kita meyakini bahwa semua berjalan secara alami

Kita melangkah kesana kemari hingga tak pernah berhenti

Pencarian jati diri menjawab hakikat siapa saya ini?

 

Apa tujuan hidupku dilahirkan ke alam dunia?

Mungkinkah aku akan hidup bahagia?

Cita-cita, harapan dan impian menjadi penyemangat kita

Untuk terus berbuat terbaik setiap hari tanpa jeda

 

IKIP Rawamangun Jakarta Timur itu kampusku

Berteman dengan anak HMI UI Depok ceritaku

Kost di sekitaran Stasiun Pondok China menjadi jalanku

Berkenalan dengan wanita yang kini menjadi jodohku

 

Tak masuk akal misteri jodoh itu

Begitu saja kita bisa bertemu dengan jodohmu

Semua bisa berjalan tanpa kendalimu

Semua yang merintangi akan sirna berlalu

 



Ucapkan cinta yang dirasa tabu akan berlalu

Meluncur begitu saja tanpa ragu dan malu

Mengejar dan menembus lautan menderu

Hingga cinta diraihnya dengan sahdu

 

Aku pun merasakan itu, tentang cintaku

Cintaku bagaikan pungguk rindukan rembulan

Dengan misteri jodoh, semua berlalu dengan mudah

Hingga kami sepakat berkhitbah dan menikah

 

Serang – Klaten terbentang jarak memisahkan

Jodoh memang memiliki power tak dikalahkan

Kami tetap menyatu dalam mahligai pernikahan

Kami dikuatkan dengan 2 buah hati belahan

 

Ya Allah ya Tuhan yang maha Rahman

Berikan kekuatan pada kami beri keteladanan

Pada kedua buah hati kami agar mereka berperadaban

Hingga tumbuh jadi pribadi mulia yang memberi kemanfataan

 



Stasiun Pondok China Depok kami dipertemukan

Bersatu dalam Cinta diberikan karunia keturunan

Merangkai  impian sepanjang zaman

Semoga harapan kebahagiaan dapat diwujudkan

Aamiin.

Serang, 15 September 2022.

 

 

 

Rabu, 07 September 2022

JOGJAKARTA

 



JOGJAKARTA

 

Aku mengenalmu sejak SD dengan istilah Daerah Istimewa Yogyakarta

DIY singkatannya, aku seperti merasa ada dalam damai jika sedang di sana

Ragam budaya, kuliner, Pashion, tempat wisata tersedia tanpa batasnya

Sekolah, Pesantren, Tempat kursus, Politeknik dan Kampus terbaik ada

 

UGM adalah sebuah kampus terkenal yang  hasilkan pemimpin bangsa

Politisi, Ekonom, Birokrat dan Pengamat banyak lahir dari Gajahmada

Semua jebolannya mewarnai opini media massa mengendalikan berita

Sultan Hamengku Buwono tetap menjadi penentu kibijakan utama





 

Titah sang Sultan bagaikan pandita ratu yang slalu dijalankan

Jogjakarta lestari alam terawat asri namun tetap modernisasi dilakukan

Budaya jawa dilestarikan tak terbawa budaya asing yang memalukan

Paduan Klasik modern menjadikan wajah Jogjakarta makin bikin kesengsem

 

Aku punya banyak kawan di Jogjakarta dari ragam kampus di sana

Ada alumni UGM, UIN suska, UII dan UNY serta kampus lainnya

Semua kukenal baik prilakunya dan merasa sudah seperti saudara

Yang siap menolong saat aku sulit dan berbagi rizki bersama




Sempat aku tingal seminggu di Jogjakarta semasa mahasiswa

Ikut advance training HMI utusan dari cabang Jakarta

Bersama 50 peserta lain delegasi dari kota lain se-Indonesia

Kini kami menyebar se-Nusantara berkiprah di dunia nyata


Serang, 8-9-2022

 

DI STASIUN PONDOK CHINA JODOHKU BERSATU

Popular posts