Senin, 15 November 2021

PEMBINAAN GURU SD ALSER OLEH PENGAWAS YPI AL AZHAR

 





Pembinaan dari YPI Al Azhar Pusat bagi guru -guru SD Islam Al Azhar 10 Serang dilaksanakan hari ini Selasa 15 November 2021.  Bertempat di Aula Alser, mulai pukul 13.00 sampai dengan ashar. Susunan acara dimulai dengan prakata dari kepala SD Islam Al Azhar 10 Serang Bapak Sufyan Tsauri, M.Pd, dilanjutkan dengan pembinaan dari Pak. Sudarmo, M.M selaku perngawas YPI Al Azhar Pusat.

Dilakukan secara daring melalui zoom meeting, dihadiri oleh Pak H. Sudibyo, M.Pd selaku Dirat YPI Muawanatusy Syubban, Bu Ratu Iif selaku pengawas SD dan SMP YPI Muawanatusy Syubban, Pak Mad Yusuf, M.Pd selaku kepala SMP Islam Al Azhar 11 Serang.

Pak Sudarmo, MM mengawali dengan Salam dan Basmalah. Dilanjutkan dengan pembacaan QS Al Anfal ayat 27 :

يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَخُوْنُوا اللّٰهَ وَالرَّسُوْلَ وَتَخُوْنُوْٓا اَمٰنٰتِكُمْ وَاَنْتُمْ تَعْلَمُوْنَ

Artinya :  Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu mengkhianati Allah dan Rasul dan (juga) janganlah kamu mengkhianati amanat yang dipercayakan kepadamu, sedang kamu mengetahui.

Tujuan dari Lembaga Pendidikan Al Azhar :

Pertama : Mencari ridla Allah SWT, bekerja karena Allah bukan karena yang lain. Tetap amanah bersungguh sungguh bdekerja baik saat ada kepala sekolah maupun tidak ada. Karena Allah selalu mengawasi.

Kedua : Meneruskan dakwah, mengemban amanah. Tidak banyak mengeluh apalagi menyerah. Niatkan untuk mengabdi

Sekolah Al Azhar yang sukses ada 4 yaitu :

1. Orang tua puas menyekolahkan anaknya di Al Azhar

2. Orang tua puas karena capaian prestasinya. Juara KSN, dan KSM

3. Sebagai rujukan bagi sekolah lain.

4. Jumlah murid bertambah terus PMB selalu menolak murid.

Biarpun uang pangkalnya 35 juta dan SPP 2 juta, orang tua merasa puas, karena hasilnya tampak, ada perubahan pada sikap anaknya. Akhlak mereka makin baik, tanggung jawabnya makin bagus seperti menjaga sholat, kedisiplinan dalam belajar, adab makan dengan tidak makan berdiri, dan sebagainya.

Sholat anak Al Azhar baiknya jadi perhatian para guru, sholatnya anak Al Azhar harus tertib. Tidak main-main apalagi bercanda. Karena dari itulah orang tua akan melihat hasil Al Azhar itu berhasil atau tidak.

Empat kompetensi yang harus ada pada guru Al Azhar adalah :

1.      Pedagogik

2.      Kepribadian

3.      Profesional

4.      Sosial

Prestasi ada 2 jenis yaitu akademik dan non akademik. Ada pelajaran ada pula non pelajaran seperti akhlak atau sikap karakter murid. Akhlak anak Al Azhar  tetaplah harus rendah hati meski juara olimpiade internasional, mandiri,  jujur, dan bisa berkolaborasi.

Sesi tanya jawab diawali oleh Pak Rifai Kabi Kurikulum yang menanyakan apakah di Alpus sudah PTM secara penuh?. Informasi dari Pak Sudarmo adalah bahwa masuknya masih bertahap karena di DKI perijinannhya ketat. 

Pertanyaan kedua dari Pak Dail, ada 2 point yang ditanyakan : pertama bagaimana Al Azhar ke depan menyikapi era digital 4.0 dimana serba IT?.  Kedua bagaimana upaya meningkatkan budaya literasi di Al Azhar supaya terbiasa menulis dan menerbitkan buku?.

Jawaban dari Pak Darmo adalah bahwa Al Azhar terus berupaya mengikuti perkembangan termasuk dengan kemajuan IT era digital 4.0. Untuk SMP dan SMA sudah mulai, dan kedepannya insya Allah akan dilanjutkan untuk SD. Mohon doa dan kerjasamanya. 







 


4 komentar:

  1. terima kasih sudah mampir dan komentar

    BalasHapus
  2. Writing is my passion, Hebat pembinaan selesai tulisan sudah dipublish

    BalasHapus
  3. Memotivasi anak-anak untuk salat itu penting.andai kita mampu menanamkan cinta akan ibadah, hanya Allah yang tahu nilai pahalanya. Apalagi jika anak-anak itu tumbuh dewasa dan menularkan cinta itu pada generasi berikutnya.

    BalasHapus

DI STASIUN PONDOK CHINA JODOHKU BERSATU

Popular posts